Kamu suka berenang atau ikut ekskul outdoor yang langsung terkena matahari? Wah, pastinya bisa bikin kulit kamu menjadi belang. No worries, girls! Ikuti tip berikut ini.
Kulit yang rawan belang yaitu pada bagian yang terbuka, seperti tangan dan kaki kamu. Untukmengembalikan warna kulit, kita bisa mencobaperawatan masker dari bahan alami. Caranya:
Bahan: susu bubuk cokelat, cokelat bubuk, madu dan minyak zaitun.
Cara Membuat:
- Campurkan semua bahan tersebut hingga menjadi pasta.
- Oleskan pada kaki dan tangan yang belang dan diamkan selama ± 30 menit.
- Setelah mengering, gosok tangan dan kaki biar sisa kulit mati yang menyebabkan kulit kamubelang terkelupas.
- Bilas dengan air sampai bersih.
Karena ini menggunakan bahan alami, jadi aman kalau kamu pakai 1 minggu sekali untuk hasil kulityang lebih cerah dan bebas belang!
0 komentar:
Posting Komentar